Membuat Sabun Baru Dari Sabun Lama
Cara membuat sabun batangan baru dari batangan sabun bekas ini tentu saja kami beritahukan, harus menggunakan sabun bekas Anda sendiri ataupun bisa saja bekas orang lain tetapi harus yang Anda kenali dengan baik kesehatan fisiknya. Namun tetapnya saja lebih kami sarankan sabun bekas sendiri, dan tips ini disampaikan kepada masbro dan mbakbro utamanya karena unsur kreatifitas.
Okeh, mari kita lanjutken.
Jika Anda memiliki terlalu banyak sisa-sisa sabun yang dipakai, ini adalah cara yang bagus untuk mengubah banyak potongan sabun menjadi sebuah sabun batang yang baru dan bisa dengan bentuk yang baru juga, terserah kreasi Anda. Metode penggunaan ulang sabun ini penggilingan-tangan.
Langkah-langkah:
1 Siapkan sabun batang yang Anda gunakan. Parut atau potong mereka menjadi potongan-potongan kecil.
2 Pakai sarung tangan karet atau lateks.
3 Siapkan (beberapa) cetakan dengan semprotan.
4 Panaskan cairan yang Anda pilih - bisa air, susu, teh, dll - diatas kompor (jangan diatas kursi ya, hehe..) hingga 170ºF-180ºF (76ºC-82ºC). Air harus hangat, bukan mendidih.
5 Tambahkan sabun yang sudah Anda potong-potong sambil diaduk perlahan dan terus-menerus.
6 Kurangi panas kompor sehingga cairan / parutan sabun mendidih dengan api kecil.
7 Aduk perlahan (tapi tidak terus-menerus), sampai parutan sabun parut berubah menjadi cair.
8 Tambahkan aditif (zat tambahan) jika Anda menginginkannya. Ini tidak mesti, tetapi itu mungkin sesuatu yang ingin Anda lakukan untuk improvisasi sabun. Aditif dapat mencakup bahan-bahan seperti bahan pengelupasan (misalnya; serpihan oat, bunga lavender, dll), minyak esensial, pewarna makanan dan sebagainya. Jika Anda menambahkannya, aduk itu hingga merata.
9 Segera tuangkan campuran ke dalam cetakan (bentuk cetakan bebas terserah kreasi Anda) dan tutupi bungkusan plastik.
10 Setelah 24 jam, buka bungkus plastik dan lepaskan cetakan, keringkan selama tiga sampai empat minggu. Sabun "buatan" sendiri ketika telah cukup kering sudah siap digunakan serasa sabun baru.
Video pembuatannya bisa Anda, masbro dan mbakbro lihat disini:
No comments:
Post a Comment