[Latest News][6]

Teknologi
Warta Berita
Ragam
Video
Unik | Kreatif
Kesehatan
Sudut Waktu
Bebas
Travel
Tips
Kendaraan
Sejarah
Elektronik
Misteri
Tempat
Sosok
Fakta
Langka Tapi Nyata
Outdoor
Alam
Gaya Hidup
Parenting
Kemanusiaan
Militer
Tour
Download
Kuno
Science

Lampu SALt Bersinar Dengan Segelas Air Dan Dua Sendok Teh Garam


Banyak dari lebih 7.000 pulau di Filipina tidak memiliki akses listrik, jadi setelah matahari terbenam cahaya penerangan biasanya menggunakan lampu minyak tanah. Meskipun murah (untuk di Filipina, di Indonesia minyak tanah mahal dan langka), bahaya api ini buruk bagi lingkungan dan kesehatan manusia. Ini, telah memberikan salah satu perusahaan pemula terdorong untuk membangun solusi yang lebih baik. Lampu SALt (Sustainable Alternative Lighting) menyala selama delapan jam pada satu waktu dengan tenaganya hanya menggunakan segelas air dan dua sendok teh garam.


Insinyur dan relawan Greenpeace Aisa Mijeno muncul dengan ide SALt setelah menghabiskan waktu dengan suku-suku asli Filipina yang mengandalkan lampu minyak tanah untuk melakukan tugas sehari-hari setelah gelap. Dia mencari alternatif lain untuk menggantikan sumber penerangan ini dengan sesuatu yang dimiliki kepulauan Filipina secara kelimpahan: air asin.

Lampu LED SALt mengandalkan baterai sel galvanik, yang mana larutan elektrolit terdiri murni dari air asin, di mana dua elektroda ditempatkan. Ini adalah pendekatan yang telah terlihat digunakan dalam desain baterai untuk lentera LED lainnya, dan merupakan dasar dari visi besar dari sumber energi yang terbarukan.


Sama seperti baterai lainnya, elektroda yang membawa muatan tidak akan berlangsung selamanya. Tim mengatakan bahwa lampu dapat digunakan selama delapan jam sehari selama sekitar enam bulan sebelum anoda perlu diganti.

Sebagai permulaan, perusahaan bertujuan untuk memberikan hampir 600 lampu untuk suku-suku asli Filipina, tetapi juga mencari upaya untuk meningkatkan produksi dengan rencana untuk membawa lampu ke pasaran pada awal tahun 2016. Belum ada detail terkait kemungkinan harga yang akan dipatok. (salt/teknofolder)

Penyidik Info

PI adalah sarana untuk berbagi informasi yang bermanfaat (sesuai kacamata admin tentunya) dalam beragam hal yang terjadi dan muncul di sekitar kita ataupun diatas muka bumi tempat kita berdiri, duduk dan chatting ini yang dapat ditelusuri oleh admin.

No comments:

Post a Comment

Start typing and press Enter to search